Categories: Cakar Ayam

5 Kebahagiaan Sederhana

Bahagia itu diciptakan sendiri, bukan nungguin orang lain. Betul?

Betul, betul, betul!

5 kebahagiaan sederhana ini sering banget aku jumpai setiap harinya

1. Anak Makannya Lahap

Punya anak, makannya lahap. Sungguh bikin hati ibu bahagia. Mau makan apa aja ya oke, gak pilih-pilih apalagi minta disuapin. Senang banget loh aku kalau si Adis makannya lahap. Itu sebabnya aku selalu berusaha masak lauk yang disukai dan kurang disukainya. Supaya makannya lahap. Makanan yang kurang disukai apalagi kalau bukan sayur. Mau tak mau aku paksa juga makan sayur sambil dibujuk-bujuk kalau banyak makan sayur itu bikin cantik. Alhamdulillah, anaknya mau meskipun belum banyak.

2. Dibantuin Pekerjaan Rumah Tangga

Ada rasa haru, bangga dan bahagia yang menyelinap ketika Adis dan Bapaknya mau mengerjakan pekerjaan rumah tanpa diminta. Sebut saja kalau bapaknya Adis, menjemur pakaian di mesin cuci yang aku lupa jemurnya karena buru-buru berangkat ke sekolah. Sedangkan Adis kalau dia meletakkan sendiri piringnya ke bak pencuci piring, makin bahagia lihat dia mengambil piring bekas makan bapaknya untuk diletakkan juga ke bak cuci piring. Super bahagia saat iboknya ini mencuci piring, Adis menawarkan diri untuk membantu. Duh, rasanya aku senang banget.

3. Materi yang Diajarkan Benar-Benar Diperhatikan

Sebagai guru milenial, tantangan mengajar itu sungguh berat ibu-ibu. Aku harus bersaing dengan yang namanya gadget dan media sosial. Makanya, aku bahagia saat semua materi yang sudah aku persiapkan medianya ternyata menarik perhatian murid-murid di kelas. Mereka terlihat mengangguk-angguk karena paham, bertanya karena belum mengerti dan bisa menjawab soal ketika diberikan latihan tanpa mensontek teman di barisan sebelah. Puas rasanya kalau begitu, keluar kelas juga bahagia sebab tak sia-sia rasanya proses belajar mengajar pada hari itu.

4. Cium Dua-Dua

Mungkin ini istilah yang hanya tercipta di keluarga kecil kami saja. Bagaimana tidak bahagia kalau pipi sebelah kiri dicium bapaknya dan pipi satu lagi dicium ibunya. Wah, senang rasanya lihat Adis tertawa-tawa karena geli. Ritualnya setelah itu giliran dong, ibunya yang dicium dua-dua kemudian bapaknya juga. So sweet kan? *terus baper kangen Adis yang lagi liburan sama neneknya

5. Berhasil Membersihkan Rumah

Sesibuk itu aku sampai=sampai membersihkan rumah itu ala kadarnya banget. Apa yang sedang bisa dikerjakan ya dikerjakan. Kalau belum sempat ya ditinggalkan. Makanya aku bahagia banget loh kalau beresin rumah sampai lantai kinclong dan taman kecil di depan rumah itu rumputnya rapi. Senang aja lihatnya. Betul memang, menjaga kebersihan itu sebagian dari iman. Apalagi kalau rajin membersihkan rumah yang ada di dalam diri kita, insyaallah akan semakin beriman dan rajin bersyukur. Sehingga apapun keadaannya bahagia akan selalu ada.

Yuk, mulai bersyukur dari hal-hal sederhana agar kita senantiasa bahagia. 🙂

Apura

Seorang ibu dari anak yang bernama Andara (Adis). Sehari-hari mengajar di sebuah SMP. Meluangkan waktu senggang untuk menulis di blog mengenai kehidupan sehari-hari, flash fiction, dan puisi. Saat ini memiliki target menyelesaikan kumpulan puisi berbahasa Inggris. Untuk melihat profil lebih lanjut dapat mengunjungi media sosial berikut ini:

Share
Published by
Apura

Recent Posts

Seply Store Gading Cempaka Hadirkan Busana Muslim yang Nyaman

Hujan deras mengguyur di hari Rabu, 17 Januari 2024. Selepas dari kelas, saya langsung menuju…

1 year ago

Koleksi Sarimbit Keluarga Diskon 50% di Grand Opening Ethica Sungai Serut

Minggu, 14 Januari 2024. Aku menghadiri Grand Opening Ethica Store Sungai Serut. Berlokasi di Jalan…

1 year ago

ASUS ZENFONE 10 Mighty on Hand!

Siapa yang di sini memiliki pemikiran yang sama dengan saya? Ingin mengganti ponsel yang sudah…

1 year ago

Ethica Fashion muslim Keluarga ada di senyumuslim bengkulu

Sudah lama banget aku tuh nyari jilbab warna merah yang unik dan nyaman dipakai. Bukannya…

2 years ago

Review Scarlett Loving Series

Sejak sekolah tempat saya bekerja menjadi lima hari kerja, setiap pulang sekolah rasanya capek banget.…

2 years ago

HokBen Pangkal Pinang Tawarkan Promo Spesial

Suasana segar terasa setelah Kota Pangkalpinang di guyur hujan sejak pagi. Tepat pada tanggal 15…

2 years ago

This website uses cookies.