Categories: BisnisCakar Ayam

5 Film Favorit Sepanjang Tahun 2018

Sesekali ngomongin film favorit yuk. Aku sering banget si ke bioskop bareng suamik. Jadi udah banyak sekali judul film yang ditonton sepanjang tahun 2018 ini. Sebelumnya sudah niat mau review, tapi entah kenapa gak jadi terus. Hihihi.. Jadi aku bikin versi singkatnya aja di postingan ini. Sama gak ya versi film favorit kita?

Bohemian Rhapsody

Film terakhir ditonton bareng suami. Cerita tentang perjalanan Freddy Mercury vokalisnya band legendaris Queen ini cukup berkesan buat aku. Secara selama nonton seperti sekalian nonton konser musik. Ditambah lagi saat scene film bercerita tentang latar belakang sebuah single lagu tercipta, duh aku paling baper waktu tahu single Love of My Life itu ceritanya sungguh menyedihkan. Rasanya aku mau getokin kepalanya Freddy Mercury pakai kursi bioskop. Kamu jahat, Mas. Aku jijik!!!

Mission Impossible: Fallout

Yuhuuu… meskipun banyak yang bilang ceritanya tidak sebagus film sebelumnya tapi aku tetap suka. Scene saat tokoh utama kejar-kejaran dengan penjahatnya itu indah sekali. Aku bisa menikmati pemandangan dari negara lain seolah-olah aku juga ada di sana. Selebihnya ya, namanya film action tentu seru.

Black Panther

Wakanda, Wakanda… Untung diajakin suami nonton ini. Jadi aku bisa ikutan ketawa kalau ada yang joke soal Wakanda ini. Kalau enggak, pasti bingung, Wakanda apa sih? Sejenis kue atau apa? Kurangnya, menurut aku kelihatan banget sih visual effectnya tapi buat jalan cerita okelah ya.

Incredibles 2

Film animasi satu ini ditonton bertiga bareng Adis. Bagus, menghibur. Meskipun si Adis bingung dengan bahasanya karena full english tapi dia tetap ketawa ngakak lihat tingkah lucunya tokoh-tokoh animasi di film ini. Aku sih suka saat si suami menjaga si kecil di rumah sementara istrinya bekerja. Duh, ternyata dia telaten juga sebagai lelaki dalam ngurusin anak.

Wiro Sableng Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212

Film bioskop Indonesia pertama dan mungkin juga terakhir yang aku tonton di 2018 ini. Lagi-lagi karena diajak suami, katanya bagus. Awalnya aku gak ekspektasi apa-apa. Ternyata filmnya buatku cukup bikin ngakak receh. Akitng tokoh utamanya Vino G Sebastian bisa dibilang memang Sableng, sih. Ada juga Sherina aktris favorit saat kecil di sini jadi film ini buatku juga bisa dibilang favorit.

Selain film di atas ada juga film lainnya yang aku tonton dan jadi film favorit seperti Avengers Infinity Wars, 22 Menit, Koki-Koki Cilik… Pokoknya kalau sudah nonton film di bioskop, pastilah jadi film favorit aku. Tentu saja genre horror tetap aku hindari karena… karena… takut kalau dia nongol di belakang secara tiba-tiba. LOL

Apura

Seorang ibu dari anak yang bernama Andara (Adis). Sehari-hari mengajar di sebuah SMP. Meluangkan waktu senggang untuk menulis di blog mengenai kehidupan sehari-hari, flash fiction, dan puisi. Saat ini memiliki target menyelesaikan kumpulan puisi berbahasa Inggris. Untuk melihat profil lebih lanjut dapat mengunjungi media sosial berikut ini:

Recent Posts

Seply Store Gading Cempaka Hadirkan Busana Muslim yang Nyaman

Hujan deras mengguyur di hari Rabu, 17 Januari 2024. Selepas dari kelas, saya langsung menuju…

1 year ago

Koleksi Sarimbit Keluarga Diskon 50% di Grand Opening Ethica Sungai Serut

Minggu, 14 Januari 2024. Aku menghadiri Grand Opening Ethica Store Sungai Serut. Berlokasi di Jalan…

1 year ago

ASUS ZENFONE 10 Mighty on Hand!

Siapa yang di sini memiliki pemikiran yang sama dengan saya? Ingin mengganti ponsel yang sudah…

1 year ago

Ethica Fashion muslim Keluarga ada di senyumuslim bengkulu

Sudah lama banget aku tuh nyari jilbab warna merah yang unik dan nyaman dipakai. Bukannya…

1 year ago

Review Scarlett Loving Series

Sejak sekolah tempat saya bekerja menjadi lima hari kerja, setiap pulang sekolah rasanya capek banget.…

2 years ago

HokBen Pangkal Pinang Tawarkan Promo Spesial

Suasana segar terasa setelah Kota Pangkalpinang di guyur hujan sejak pagi. Tepat pada tanggal 15…

2 years ago

This website uses cookies.